15 Tempat Objek Wisata di Sawarna, Banten, Ini Harga Tiketnya
Mencari tempat objek wisata di Banten tidaklah begitu sulit. Ada banyak destinasi wisata tersebut untuk tujuan liburan.
Salah satu di antaranya ada di Desa Wisata Sawarna, Provinsi Banten. Kira-kira apa saja objek wisata yang ada di desa tersebut ?
Pada kesempatan kali ini, Anda akan diberikan beberapa rekomendasi objek wisata yang bisa dikunjungi, mulai dari pantai, puncak bukit, hutan, dan goa, serta objek wisata lainnya.
Namun, sebelum itu, ada baiknya Anda menyimak penjelasan tentang Desa Wisata Sawarna, Banten yang sedang populer saat ini.
Mengenal Desa Wisata Sawarna
Kemunculan beberapa desa wisata menjadi motivasi bagi setiap masyarakat yang tinggal di desa tersebut.
Sehingga mereka berusaha untuk membuat destinasi wisata yang dapat memberikan kemajuan ekonomi, pendapatan, pengenalan budaya, dan lainnya untuk para pengunjung.
Apalagi saat ini pariwisata pedesaan punya sejarah dan keunikan sendiri, sehingga dapat menarik para tamu yang ingin berkunjung kesana.
Misalnya salah satu Desa Wisata Sawarna yang letaknya di Kecamatan Bayah, Kabupaten Lebak, Provinsi Banten.
Desa Wisata Sawarna sendiri merupakan desa wisata yang mengedepankan potensi alam, kearifan lokal pedesaan.
Kemudian dengan, bentangan pantai yang panjang, bagus, unik serta berbagai hal keunggulan lainnya yang ada disana.
Ada banyak tujuan wisata di Desa Sawarna yang bisa Anda kunjungi ketika hendak kesana.
Apalagi desa ini berbatasan langsung dengan Samudra Hindia, dan pada bagian selatan merupakan kawasan pesisir pantai.
Lalu apa saja tujuan destinasi wisata itu ? Berikut beberapa rekomendasinya untuk Anda sebagai preferensi.
Daftar 15 Tempat Objek Wisata di Sawarna, Banten, Ini Harga Tiketnya
Berkunjung ke Banten, rasanya tidak pas kalau belum berkunjung ke Desa Wisata Sawarna. Karena berbagai destinasi wisata yang telah ada disana.
Lalu, apa saja tujuan objek wisata yang ada di desa tersebut, berikut daftarnya untuk Anda kunjungi, yaitu :
1. Pantai Sawarna
Pantai ini menjadi pilihan untuk dikunjungi, karena pasirnya putih, bagus, bisa melihat sunset, dan keindahan alamnya yang unik.
Sehingga cocok untuk Anda kunjungi bersama keluarga, teman, sahabat, dan rekan kerja dalam refreshing.
2. Hutan Mangrove Sawarna
Berkunjung ke hutan memberikan kesan tersendiri untuk Anda dan keluarga dalam berwisata. Anda dapat mengenalkan pentingnya hutan kepada anak anak saat berwisata.
Oleh karena itu, hutan mangrove sawarna bisa jadi pilihan berwisata untuk Anda saat berkunjung ke Desa Wisata Sawarna.
3. Pantai Karang Taraje
Selanjutnya untuk pantai ini terbilang bersih, rapi, bagus dan menjadi pilihan untuk Anda. Hanya saja akses kesana harus hati hati.
Mengutip dari ulasan yang ada di Google Maps, Agah Farhan menyebutkan tempatnya bagus banget. Hanya saja akses jalannya yang kecil.
Kemudian, tulis Gina Ayu, akses masuk hanya bisa untuk motor, dan lumayan terjal. Fasilitasnya lengkap ada warung, toilet, penginapan, bale-bale, life guard.
4. Goa Lalay Sawarna
Jika Anda ingin liburan yang menantang bisa mencoba kunjungi Goa Lalay.
Mengutip dari Google Maps, tulis Megapandahuang, sebuah goa dengan jalur lumayan ekstrem dan menyenangkan.
Anda bisa melihat ribuan kelelawar. Semakin ke dalam goa jalur semakin sempit, jangan lupa bawa headlamp yang punya durasi di atas 2 jam.
5. Pantai Tanjung Layar
Pantai ini punya pasir yang indah dengan formasi bebatuan yang unik serta terkenal sebagai tempat foto dan relaksasi.
Mengutip dari Google Maps, ditulis Lauw Ju Khim, view pantai yang sangat Indah dengan bebatuan karang, ombaknya besar.
Tapi sayang semua pengunjung yang bawa mobil harus naik ojek untuk menuju objek wisatanya dengan harga Rp. 15.000 / orang sekali jalan,...
Nah itulah untuk lima penjelasan tentang destinasi wisata yang ada di Desa Wisata Sawarna. Anda juga dapat mengunjungi destinasi seperti Puncak Bukit Cariang, Pantai Goa Langir.
Kemudian ada Pantai Pulo Manuk, Pantai Ciantir, Pantai Karang Bokar Sawarna, Pantai Karang Beurem, Pantai Karang Urug, Pantai Legon Pari, Pantai Bokor Sawarna, Pantai Pasir Putih Sawarna.
Selanjutnya untuk harga tiket masuk kira kira gambarannya antara Rp. 5.000 - Rp. 15.000 per orang tergantung pengelolannya.
Bisa saja ada perubahan harga untuk tiket masuknya. Selain memberikan destinasi wisata yang unggul untuk para tamu dan wisatawan. Anda juga dapat membeli berbagai oleh oleh.
Pilihan Souvenir Desa Sawarna
Ketika berkunjung ke Desa Wisata Sawarna, beberapa toko yang menjual oleh oleh serta barang tradisional.
Misalnya kerajinan tangan, makanan khas, bahan baku makanan, dan lainnya. Nah untuk membeli oleh oleh Anda bisa kunjungi Warung Purnama dan Warung Seruni.
Demikianlah pembahasan tentang rekomendasi tempat objek wisata di Sawarna, Banten yang sedang populer sekarang ini.
Anda ingin berlibur ke Desa Wisata Sawarna silahkan memilih berbagai rekomendasi wisata yang ada disana.
Misalnya ada pilihan pantai, gua, air terjun, puncak bukit, dan berbagai destinasi wisata baik budaya, alam, lingkungan, dan lainnya.